MACET 2 (MATEMATIKA CEPAT BAGIAN 2)

Mengalikan Bilangan-Bilangan di atas 100

Bisakah kita menggunakan metode ini untuk mengalikan bilangan-bilangan di atas 100? Tentu saja.

Untuk mengalikan 106 dengan 104, kita menggunakan 100 sebagai bilangan rujukan.

Kedua bilangan yang kita kalikan lebih besar dari 100 sehingga kita meletakkan lingkaran di atas kedua bilangn tersebut. Berapa kelebihan kedua bilangan tersebut dari 100? 6 dan 4. Tulislah 6 dan 4 dalam lingkaran. Keduanya adalah bilangan positif karena 106 adalah 100 ditambah 6 dan 104 adalah 100 ditambah 4.
Tambahkan secara diagonal. 106 ditambah 4 sama dengan 110. Maka, tulislah 110 setelah tanda sama dengan.
Kalikan 110 dengan bilangan rujukan,100. Bagaimana kita mengalikan dengan 100? Dengan menambahkan dua nol pada akhir bilangan. Jadi, 110 dikali 100 menghasilkan 11.000.

Sekarang,kalikan bilangan-bilangan yang ada didalam lingkaran. 6 x 4 = 24. Tambahkan 11.000 dengan 24 sehingga menghasilkan 11.024

  Untuk lebih jelas silahkan tonton video berikut:

Sumber : Buku Matematika Cepat Penulis Bill Handley 

Komentar